Selasa (09/02/21) – Bupati Bojonegoro Dr Hj. Anna Mu’awanah meresmikan Wisata Religi Kompleks Pesarean Keluarga Mantan Bupati Bojonegoro. Mantan Bupati yang dimaksud ialah Raden Adipati Aryo Rekso Kusumo yang menjabat sebagai Bupati tahun 1890 – 1916 dan Raden Adipati Aryo Kusumo Adinegoro atau lebih dikenal Kanjeng Soemantri yang menjabat sebagai Bupati Pada tahun 1916 – 1936, sebagai bentuk penghormatan dan upaya Pemerintah Kabupaten Bojonegoro mengenang para leluhur pendahulu.

Dalam Sambutannya, Bupati Bojonegoro menyampaikan bahwa Pemkab Bojonegoro Mendukung penuh dijadikannya kompleks pesarean Raden Adipati Aryo Rekso Kusumo dan Raden Adipati Aryo Kusumo Adinegoro sebagai wisata religi, serta berharap dengan adanya wisata religi ini masyarakat Bojonegoro maupun pendatang dapat mengetahui sejarah, asal muasal Kabupaten Bojonegoro.

Menurut Budiyanto S.Pd selaku Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kabupaten Bojonegoro yang menyelenggarakan kegiatan Peresmian Wisata Religi ini bertujuan untuk menggali dan mengembangkan wisata religi yang ada di Bojonegoro dan untuk mengenal leluhur pendiri Bojonegoro serta sejarah awal penemuan minyal bumi di Kabupaten Bojonegoro.

Setelah peresmian Wisata Religi Kompleks Pesarean ini dilanjutkan sarasehan mengenal leluhur Bojonegoro dengan tema menumbuhkan nilai-nilai kebangsaan melalui penggalian sejarah Kabupaten Bojonegoro dihadiri oleh undangan yang terdiri dari unsur OPD dan instansi terkait serta perwakilan Lembaga seni budaya dan tokoh masyarakat yang ada di Kabupaten Bojonegoro dengan Narasumber utama yaitu H. Tinton Soeprapto sebagai perwakilan dari yayasan Mangunrekso kusumo serta anggota lainnya yang mengikuti secara virtual.(RH)


By Admin
Dibuat tanggal 11-02-2021
601 Dilihat
Bagaimana Tanggapan Anda?
Sangat Puas
67 %
Puas
17 %
Cukup Puas
0 %
Tidak Puas
17 %